Lebih Baik Mana Memakai Pipa Udara Pada Septic tank atau Tidak ? -->

Pages

Lebih Baik Mana Memakai Pipa Udara Pada Septic tank atau Tidak ?

Konten [Tampil]



Lebih Baik Mana  Memakai Pipa Udara Pada Septic tank atau Tidak ? Pertanyaan ini sering sekali terlontar dari pengunjung website kami. banyak yang masih bingung tentang betapa pentingnya pipa udara pada septic tank di rumah anda. Pipa udara pada septic tank selain sebagai saluran udara ternyata punya banyak fungsi lainya di antaranya, mencegah ledakan pada septic tank, membuat septic tank tidak cepat penuh, sebagai saluran pembuangan biogas.

Tinja atau kotoran manusia yang berada di dalam septic tank dapat menghasilkan Biogas, dan biogas mengandung metana (bahan bakar gas ) kurang lebih 60% dan sekitar 35% karbondioksida (co2)  hal ini yang membuat septic tank bisa meledak jika tidak dilengkapi dengan pipa udara. sdalam septic tank juga mengandung asam belerang dan amoniak yang menjadi sumber bau tidak sedap pada septic tank. 

Dalam sekali kita buang air besar (bab) mampu menghasilkan 1 liter Biogas jika disetarakan dengan listrik 1 liter biogas mampu menyalakan lampu 5 watt selama 1 jam. bio gas ini memang harus segera di keluarkan dari dalam septic tank. oleh karena itu pembuatan pipa udara pada septic tank itu sangatlah penting, apabila biogas yang di hasilkan tidak bisa keluar karena tidak ada pipa udara akibatnya bisa sangat fatal. biogas yang bertambah dan akan menghasilkan ledakan pada septic tank karena tidak adanya jalan keluar untuk biogas tersebut.
 
Fungsi Pipa udara septic tank ini juga bisa membuat septic tank kita tidak cepat penuh karena sebagian banyak limbah yang berada di septic tank kita berubah menjadi biogas dan dikeluarkan dalam bentuk gas oleh karena itu banyak septic tank yang bisa bertahan sampai tahunan karena memiliki saluran pipa udara.

Pembuatan septic tank yang baik dan benar adalah punya 2 ruang 1 ruang untuk pengolahan limbah padat dan 1 lagi ruang untuk pengolahan limbah cair. sehingga di ruang ke 2 limbah cair bisa di resapkan ke tanah oleh karena itu di bagian resapan lebih baik tidak dilakukan pegecoran di dasar septic tank. jarak septic tank juga tidak boleh dekat dengan sumber air idealnya jarak antara septic tank adalah 10 meter dari jarak air. bagi penduduk desa hal ini tidak menjadi masalah karena di desa lahan masih luas. namun bagi penduduk kota dengan pemukiman padat hal ini menjadi masalah. karena tidak adanya lahan yang luas. oleh karena itu untuk di kota sebaiknya tidak membuat resapan karena akan mencemari sumber air sekitar. boleh kah tidak membuat resapan pada septic tank ? boleh saja namun dampaknya septic tank akan lebih cepat penuh dibandingkan spetic tank yang memakai resapan.

Untuk septic tank di kota - kota atau pemukiman pada yang tidak memakai resapan di ajurkan melakukan sedot septic tank kurang lebih 3 tahun sekali karena jika tidak disedot dalam waktu yang cukup lama di khawatirkan air limbah yang berada di dalam septic tank akan mencemari sumber air sekitar. dalam hal ini anda bisa menghubungi jasa sedot wc terdekat atau jasa sedot wc termurah.

Nah sekarang jadi tahu kan pentingnya memakai pipa udara pada septic tank? bagi anda yang ingin membangun rumah pembuatan septic tank juga harus di pertimbangkan karena pembuatan septic tank yang baik dan benar akan membuat lingkunagan skitar juga baik pula. dan jangan lupa berikan pipa udara pada septic tank baru anda agar tidak meledak nantinya ketika biogas sudah penuh di dalam septictank anda.

23 komentar :

  1. gua gak baca apa2 tapi nulis komen

    BalasHapus
  2. siapa yang dateng kesini karena kasus sepicktank meledak di cakung??

    BalasHapus
  3. Saya ke sini gara kejadian di cakung .... masalahnya septic tank di rumah saya tanpa lubang udara

    BalasHapus
  4. Solusi nya gimna ya om septitank saya tanpa pipa pembuangan efek kepadatan lingkungan dan lahan yg kurang luas dirmh.. Trima kasih

    BalasHapus
  5. dikasih dibor sedikit saja lahhh biar g PENUH

    BalasHapus
  6. Bair bagaimanapun Septic tank itu wajib hukumnya dikasih lubang udara, selain mencegah agar septictank tidak cepat penuh kemungkinan terburuk adalah septictank bisa meledak karena reaksi bio gas yang ada didalam septictank.

    BalasHapus
  7. Rumah ku septitank gak ada lubang udaranya lebih dr 10 tahun, gimana dong?

    BalasHapus
  8. Mgkin selama ini anda numpang BAB di rumah tetangga wkwkkwkwkwkw

    BalasHapus
  9. Kira2 aman ga ya klo lobang hawa septitank cuma pake plat kaleng yg di bolongin kecil-kecil?

    BalasHapus
  10. Maaf gan mau tanya sy kan baru pindah.tpi ini sepictenk nya ngeluarin bau busuk itu knapa ya,apa karena gk ada lubang udara nya..? Mohon solusinya

    BalasHapus
  11. Baunya itu sering nya di jam jam tertentu jam 5pagi dan jam 7mlam

    BalasHapus
  12. Septitank rumah saya pipa udaranya diletakkan di got depan. Dulu got masih banyak yg terbuka tapi semakin lama got di deretan rumah saya dipasang beton unt tanaman atau melebarkan lahan parkir, sy jd khawatir gas yg keluar jd terhambat. Apa kira2 masih aman? Adakah saran?

    BalasHapus
  13. Septik tank saya ada di dalam rumah.. Cuma di kasih lubang satu pake pipa di alirkan ke luar tembok rumah apakah itu aman tolong bales bagi yang tau

    BalasHapus
  14. Mohon saran dan masukannya,saya habis bangun rumah,nah karna di lingkungan ngga ada got,jadi air limbah kamar mandi dan wc di masukan ke septic tank,ternyata sama tukang bangunannya ngga di kasih lubang hawa,alasannya karna hawa nya bisa keluar dari lubang kamar mandi,mohon bantuannya,kira kira ada efeknya ngga ya?
    Trimakasih

    BalasHapus
  15. Min, lubang udara itu lbh tepat dipasang pada ruang 1 (pengolahan limbah padat)
    Atau pada ruang 2 (pengolahan limbah cair)?
    Mohon dijawab min

    BalasHapus
  16. Untuk pemasangan pipa udara disarankan pada ruang pertama yakni di ruang pengolahan limbah padat karena gas di hasilkan dari pengolahan limbah padat

    BalasHapus
  17. Mau sedot WC, cuman masalahnya gak tahu lokasi septictannknya bisa gak ya...? soalnya gak ikut nge-bangun ini rumah.

    BalasHapus
  18. Bisa saja menyedot wc meskipun tidak tau lokasi septictank, nantinya jasa sedot wc akan mencari tau letak septictank dengan mengikuti arah pipa yang berada di kloset.

    BalasHapus
  19. Untuk pembuatan lobang pengurasan sapitank biasax dibuatx diposisi atasnya kh min

    BalasHapus
  20. Kalo tdk lubang udara sepsiteng gimana?? Saya bingung soalnya tukang bangunan rumah saya tdk membuat lubang udara sepsiteng..mohon komen nya kk

    BalasHapus
  21. Sapitenk saya tinggi permukaan sama dengan air tanah/got. Akibatnya sapitenk terendam. Kotoran di toilet susah masuk. Bagaimana solusinya?

    BalasHapus

Komentar yang mengandung SPAM dan Link akan kami hapus dan tidak akan ditampilkan. .